Gw belum cerita mengenai HUT ke-10 Fotografer.net akhir tahun kemarin. Tahun 2012 kemarin, tepatnya tanggal 30 Desember, FN memasuki tahun ke-10. Bilangan tahun yang istimewa, 1 dasawarsa sudah dilalui. Seperti ulang tahun ke-9, gw ditugasi untuk membuat video perjalanan 10 tahun FN. Kegiatan dan momen-momen apa yang sudah dilewati selama 10 tahun ini harus gw masukkan sebagai materi dari video tersebut. Maka selama sebulan sebelumnya, sedari November, gw sudah mulai mengumpulkan cerita dan footage-footage video dari tahun 2011.
Tak mudah untuk menggabungkan semua momen 10 tahun ini menjadi satu rangkaian karena FN termasuk komunitas yang cukup banyak melakukan kegiatan. Dari workshop, seminar, gathering hingga hunting foto. Belum termasuk dengan pengenalan fitur-fitur baru di FN dan beberapa aplikasi.
Selain video mengenai 10 tahun FN, ada juga video ucapan selamat ulang tahun untuk FN. Nah, di video ucapan ini, ceritanya juga cukup seru. Selama 3 hari di jakarta, kita syuting 13 tokoh fotografi nasional dan pejabat pemerintah. Kebayang kan ngatur jadwalnya para tokoh-tokoh penting ini? Hingga ada satu hari, 6 lokasi di Jakarta kita datangi. Untung jalanan cukup bersahabat sehingga waktu yang dijadwalkan bisa efektif.
Syuting ini, pengalaman pertama gw ke kantor Mentri Pembangunan Daerah Tertinggal. Pertama kalinya juga berkunjung ke rumah dinasnya Mentri Mari Elka Pangestu. Pertama kalinya juga ke studionya Om Darwis Triadi. Yang jelas, gw ketemu banyak orang-orang hebat. Mendengar dan berbicara secara langsung. Bagi gw ini suatu pengalaman yang menarik.
Penasaran melihat videonya seperti apa, bisa lihat di bawah ini. Saran, pilih kualitas HD untuk tampilan yang sedap dipandang mata.
2 comments
wah fotonya mangstab...
ReplyDeletedan pidionya george gun dosh... :)
nice sharring sob....yhx a lot...keren keren picnya..
ReplyDelete